PAGARNUSA.OR.ID – KUDUS – SMP NU Al Ma’ruf sabet juara umum tingkat SMP pada Kejuarcab VIII Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Kabupaten Kudus yang digelar di GOR IAIN Kudus pada Jumat – Minggu (29 September – 1 Oktober 2023).
Ada 8 siswa-siswinya yang mendapatkan juara, diantaranya Ahmad Tegar Romadhon (Juara 1 Kategori B Pra Remaja Putra), Sandika Tri Alviano (Juara 1 Kategori G Pra Remaja Putra), Jauhar Bustan naafil (Juara 1 Kategori I Pra Remaja Putra), Sahwa Aulia Putri (Juara 1 Kategori F Remaja Putri).
Kemudian, Alya denisa putri (Juara 3 Kategori H Pra Remaja Putri), Griselda rexana widyanti (Juara 3 Kategori G Pra Remaja Putri), Hidayatul muna (Juara 1Seni ganda paket SMP Putri), Putri ananda monica (Juara 1 Seni ganda paket SMP Putri).
Kepala Sekolah SMP NU Al-Ma’ruf Kudus, Miftah bersyukur karena kontingen perwakilan sekolahnya dalam Kejurcab tahun ini bisa menorehklan juara umum. Hal ini, kata Miftah, tidak lepas dari usaha keras dari semua pihak, baik atlet, pelatih, dukungan orang tua dan pihak Sekolah
Lebih lanjut Miftah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, baik pelatih, atlet, dan orang tua yang sudah bekerja keras membawa nama harum SMP NU Al-Ma’ruf Kudus dalam ajang KEJURCAB pencak silat Pagar Nusa tahun ini.
“Semoga hal ini membawa dampak positif kepada adik-adik kelas dan mengukir prestasi ditingkat Nasional,’’ kata Miftah.
Diketahui, Kejurcab VIII Pagar Nusa Kudus ini diikuti 291 pesilat Pagar Nusa Kabupaten Kudus dan dibuka langsung oleh Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus, Prof Dr H Abdurrahman Kasdi Lc MA, disaksikan pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Kudus, ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Bae dan perwakilan dari Badan Otonom (Banom) NU.
Kejurcab VIII Pagar Nusa Kudus tahun ini, mengusung tema “Berkhidmat dan Semangat Berprestasi untuk Menjadi Pesilat Sejati”. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai sarana pengembangan dan pemberdayaan bakat dan minat generasi muda melalui olahraga. (*)