Dress Code Ijazah Kubro dan Pengukuhan Pimpinan Pusat Pagar Nusa.
Pelaksanaan Ijazah Kubro dan Pengukuhan Pimpinan Pusat Pagar Nusa akan dilaksanakan pada Minggu 22 Oktober 2023. Mulai pukul : 04.00 WIB s.d. selesai bertempat di Lapangan Jala Krida Mandala, AAL Bumimoro, Surabaya, Jawa Timur.
Demi kelancaran acara Ijazah Kubro tersebut ada beberapa hal yang perlu para pendekar perhatikan, salah satunya adalah Dress Code baik saat perjalanan maupun saat acara berlangsung.
Para Pendekar dan Srikandi Pagar Nusa, Ijazah Kubro dan Pengukuhan Pimpinan Pusat Pagar Nusa akan dilaksanakan 2 hari lagi. Yuk perhatikan Dress Code yang harus dipakai, agar acara dapat berjalan dengan baik, khidmat dan Lancar.
Berikut Dress Code yang perlu Para Pendekar dan Srikandi Pagar Nusa perhatikan:
Saat Perjalanan:
- Memakai peci/ berjilbab
- Memakai pakaian yang rapi dan nyaman
- Memakai sarung/ celana panjang
- Memakai sandal/ sepatu
Di dalam Venue:
- Memakai Id card peserta
- Memakai peci/ jilbab
- Memakai seragam Pencak Silat Pagar Nusa
Demikian, semoga agenda Ijazah Kubro dan Pengukuhan Pimpinan Pusat Pagar Nusa masa khidmat 2023-2028 berjalan dengan lancar.
Untuk mendapatkan informasi selengkapnya para pendekar bisa mengikuti akun media sosial Pimpinan Pusat Pagar Nusa melalui Instagram @pagarnusa.or.id ALS (*)