PAGARNUSA.OR.ID – Berikut ini adalah Resep Ampuh Gus Maksum Obat Anti Infeksi. KH. Abdulloh Maksum Jauhari atau Gus Maksum merupakan guru besar Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa. Gus Maksum sangat masyhur kesaktianya.
Selain ilmu-ilmu kanuragan ternyata Gus Maksum juga memiliki kemampuna pengobatan-pengobatan herbal yang dipelajarinya secara otodidak. Namun sayangnya masih jarang kaum Muslim yang mengenal beliau sebagai ahli pengobatan dengan bahan-bahan alami.
Selain ahli dalam seni bela diri, penguasaan pengobatan dengan bahan-bahan alami oleh Gus Maksum masih berkaitan dengan penjagaan fisik agar kaum Muslimin memperhatikan kesehatan. Tradisi penyembuhan di komunitas pesantren sering menggunakan media bahan-bahan yang sehat dan alami.
Keahlian dalam penyembuhan ini sangat mendukung dakwah pesantren untuk mendekati masyarakat yang sakit dan membutuhkan solusi untuk masalah kesehatan yang dihadapi. Berbagai penyakit pernah ditangani oleh Gus Maksum Djauhari.
Sebagaimana dikutip dari NU Online, berdasarkan buku yang disusun oleh Tim Pengelola Majalah MISYKAT Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, keahlian beliau terekam dengan baik sebagai berikut:
“Keahlian bidang pengobatan sudah dimiliki Gus Maksum sejak lama. Sekitar tahun 1960-an. Kemampuan itu diperoleh secara otodidak dan melalui eksperimen-eksperimen yang dilakukannya sendiri. Ternyata eksperimen-eksperimen tersebut banyak yang berhasil. Bahkan, semasa hidupnya, Gus Maksum berhasil menyembuhkan banyak pasien dengan beragam penyakit.” (KH Imam Yahya Mahrus (editor), Gus Maksum: Sosok dan Kiprahnya [Kediri: Lirboyo Press], 2004: 149).
Di dalam buku tersebut, termuat beberapa resep untuk penyakit yang sering menyerang masyarakat. Uniknya, beliau bisa menghubungkan faktor risiko dengan penyakit infeksi yang saat ini banyak terjadi di Indonesia.
Sebagai salah satu contoh adalah ketika membahas penyakit infeksi, beliau mengaitkannya dengan resep penyakit diabetes melitus. Sebagaimana yang telah dipahami saat ini, penyakit gula atau diabetes melitus merupakan faktor risiko terjadinya infeksi yang sulit disembuhkan.
Untuk penyakit infeksi dikaitkan dengan diabetes melitus, beliau memberikan resep sebagai berikut:
“Rutin memakan kunyit beserta kulit dan ampasnya setiap pagi, siang, dan sore. Kalau diabetesnya sudah menimbulkan luka/borok, maka makan 7 jari kunyit, ditambah kubis mentah satu helai. Semuanya dimakan beserta kulit dan ampasnya setiap siang dan sore hari.” (Mahrus [ed.], 2004: 153-154).
Penyembuhan herbal dengan menggunakan kunyit ternyata sudah banyak ditelitin oleh ahli kesehtan. Termasuk untuk penyakit infeksi yang bisa diobatai penyakit infeksi. Kunyit terbukti bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit infeksi.
Berbagai penyakit infeksi karena virus seperti demam berdarah, chikungunya, dan zika. Bahan aktif yang memiliki banyak khasiat dalam zat warna kuning kunyit dikenal dengan nama curcumin dal lain sebagainya. Itulah tadi Resep Ampuh Gus Maksum Obat Anti Infeksi. Selamat mencoba, semoga bermanfaat. (*)